Belajar merupakan tindakan mempelajari, menganalisa, mengenal sesuatu untuk memperoleh ilmu. Belajar tidak hanya didapatkan didalam kelas, namun bisa didperoleh dilingkungan pertemanan, atau di tempat magang. DIsana mahasiswa atau peserta magang bisa memperoleh ilmu langsung dari tempat magang.
Istilah magang tidak asing didunia pendidikan khususnya mahasiswa semester akhir. Namun apa sebenarnya arti magang? artikel berikut akan menjelaskan pengertian magang.
Pengertian Magang
Magang adalah proses belajar yang dilaksanakan di perusahaan atau lembaga/instansi untuk melatih dan memperkenalkan dunia kerja secara langsung yang dipandu oleh pihak perusahaan. Istilah lain dari magang adalah training atau latihan kerja.
Proses magang akan dibimbing dan diberi arahan oleh pihak perusahaan yang sudah berpengalaman dibidangnya. Star Share Magang sebagai perusahaan yang berpengalaman dalam membimbing dan melatih anggota magang yang memiliki kompetensi dibidang teknologi dan informasi yang menjangkau luas pembelajaran mengenai teknologi secara jelas.
Macam-Macam Magang
Proses magang dilaksanakan dengan durasi tertentu bergantung pada perjanjian yang sebelumnya diajukan ke perusahaan. Aktivitas magang dilaksanakan seperti karyawan perusahaan tersebut dari masuk kerja hingga hari libur.
Aktivitas magang biasanya dilaksanakan langsung ditempat magang. Namun seiring dengan perkembangan sistem teknologi yang modern, aktvitas magang bisa dilakukan dimana saja asalkan tugas dan kewajiban terpenuhi atau biasa disebut magang wfh, (work from home) Star Share-magang. Aktivitas magang wfh sudah dilakukan sejak adanya virus corona bahkan merambat ke perkantoran/perusahaan tertentu.
Oleh karena itu semua sekolah dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi memberlakukan sistem pembelajaran secara daring. Aktivitas semacam ini hanya mengandalkan smartphone dan internet.
Manfaat Magang
Suatu proses belajar akan mendapatkan hasil atau ilmu yang bermanfaat untuk sendiri dan masa depan. Sama halnya dengan magang yang memberikan manfaat bagi peserta yang menjalankannya. Antara lain wawasan menjadi lebih luas. Proses belajar yang monoton hanya mengandalkan materi tidak dibarengi dengan praktik akan menimbulkan kesalah pahaman dalam memahami serapan ilmu yang diajarkan. Dalam tempat magang, peserta akan memperoleh berbagai macam ilmu beserta teknik-tekniknya sehingga wawasan yang didapat menjadi lebih luas tidak mengandalkan satu ilmu.
Selain itu manfaat magang adalah mengembangkan passion atau bakat yang dimiliki. Passion jika dikembangkan dengan baik maka akan menjadi ahli atau ekspert seperti yang dibutuhkan diperusahaan atau instansi.
Pentingnya Magang
Kesempatan untuk mengembangkan bakat bisa diperoleh dari perkuliahan atau sekolah. Namun untuk mempersiapkan lebih jelas karir dibutuhkan tempat yang tepat untuk mengasahnya. Kesempatan untuk magang adalah memberikan solusi untuk mahasiswa-siswa belajar bagaimana melatih skill.
Di zaman modern ini memiliki bakat, atau skill yang mumpuni bisa secara cepat mendapatkan pekerjaan. Persaingan yang semakin ketat kita tidak bisa mengandalkan nilai setelah kelulusan.
Itulah penjelasan artikel tentang pengertian magang yang harus diketahui, semoga bisa menjawab.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar